Breaking News
Categories
  • Acara Desa
  • Bisnis Kopi
  • Cuaca dan Kesehatan
  • Keluarga
  • Komunitas
  • Lakone
  • Panggon
  • Peristiwa
  • Uncategorized
  • Warga Bicara
  • Warung
  • Cuaca Mekkah Hari ini 48°c Jamaah Lansia Harus Selalu Cek Kondisi Tubuh

    May 28 202498 Dilihat

    Cuaca di Mekkah saat ini mencapai 48 derajat Celcius. Namun  anehnya hanya sedikit jamaah haji  yang mengalami dehidrasi  padahal banyak jamaah haji lansia. Namun masalah cuaca tidak boleh disepelekan, terutama bagi lansia.

    Dilaporkan Kaseron jamaah haji dari desa Golokan Sidayu Gresik bahwa suhu di Mekkah pada Selasa (28/5/2024) mencapai 48 derajat Celcius.

    Pada musim haji 1445 H/2024 M, tercatat hampir 45 ribu, atau tepatnya 44.795 jemaah dengan usia 65 tahun ke atas. Data tersebut terangkum dalam Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT).

    Bila dirasiokan berdasarkan total kuota jemaah haji reguler, yaitu 213.320 orang, hampir 21% jemaah tahun ini kategori lansia.  Jemaah lansia dengan usia 65 tahun ke atas pada Operasional Haji 1444 H/2023 M lalu, jumlahnya lebih dari 60 ribu jemaah.

    Dari data tersebut, anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda mengatakan, tahun 2024 ini Kemenag kembali mengusung semangat memberikan layanan terbaik bagi jemaah, khususnya mereka yang lansia dengan tagline Haji Ramah Lansia. Tidak hanya itu, tercakup di dalamnya adalah jemaah disabilitas.

    Ia menyampaikan, ada sejumlah kemudahan (rukhsah) bagi jemaah lansia dalam menjalani rangkaian ibadah hajinya.

    “Pertama, salat di hotel atau masjid terdekat hotel. Salat bagi jemaah lansia, risiko tinggi dan disabilitas  bisa dilakukan di mana saja di Tanah Haram baik di hotel atau di masjid terdekat. Mereka tetap mendapatkan keutamaan pahala salat sebagaimana di Masjidil Haram,” terang Widi dalam keterangan resmi Kemenag di Jakarta, Selasa (28/05/2024).

    Kedua, ujar Widi, melontar jumrah. Hukum melontar jumrah adalah wajib. Apabila seseorang tidak melaksanakannya dikenakan dam/fidyah.

    “Bagi jemaah lansia yang tidak mampu melaksanakan lontar jumrah dapat mewakilkan pada orang lain, dengan syarat si wakil harus melempar atas nama dirinya terlebih dulu untuk masing masing dari ketiga jumrah,” terang dia.

    Ketiga, tawaf. Tawaf Ifadhah merupakan salah satu rukun haji. Mengingat area tawaf penuh sesak, jemaah lansia perlu memilih waktu yang strategis dan kondusif. “Pelaksanaan tawaf tidak harus berjalan kaki. Boleh juga dengan naik kursi roda, digendong atau menggunakan skuter,” ucapnya.

    Keempat, sai. Berdasarkan pendapat Mazhab Syafi’i, Widi menjelaskan, lansia boleh memilih bersa’i dengan jalan kaki, naik kursi roda atau skuter, sesuai situasi dan kondisinya saat itu. Menurutnya, jemaah lansia juga perlu mempertimbangkan tips Imam Al Nawawi yang menyatakan bahwa yang lebih utama adalah mencari waktu yang sepi untuk bersa’i.

    “Jika suasana sangat ramai dan berdesak-desakan, lebih baik menjaga diri agar tidak sampai terdesak atau tersakiti oleh orang lain,” ungkapnya.

    “Semoga dengan sejumlah kemudahan (rukhsah) tersebut, para jemaah lansia dapat menjalani rangkaian ibadah hajinya dengan khusyuk, aman dan lancar,” pungkasnya.

    117 Ribu Lebih Jemaah Tiba di Tanah Suci

    Operasional pemberangkatan jemaah haji hari ini, Selasa, 28 Mei 2024, telah memasuki hari ke-17. Sudah 117.267 jemaah  telah tiba di Tanah suci, tergabung dalam 298 kelompok terbang. Jemaah yang wafat hingga saat ini berjumlah 20 orang.

    Hari ini, Selasa, 28 Mei 2024 terdapat 23 kelompok terbang, dengan jumlah 8.990 jemaah haji  orang, akan diterbangkan ke jeddah, dengan rincian sebagai berikut:

    1.    Embarkasi Medan (KNO) sebanyak 360 jemaah /1 Kloter
    2.    Embarkasi Surabaya (SUB) sebanyak 1.484 jemaah/4 Kloter
    3.    Embarkasi Lombok (LOP) sebanyak 393 jemaah/1 Kloter
    4.    Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS) sebanyak 1.320 jemaah/3 Kloter
    5.    Embarkasi Batam (BTH) sebanyak 350 jemaah/ 1 Kloter
    6.    Embarkasi Padang (PDG) sebanyak 393 jemaah/ 1 Kloter
    7.    Embarkasi Kertajati (KJT) sebanyak 880 jemaah/ 2 Kloter
    8.    Embarkasi Solo (SOC) sebanyak 2.160 jemaah/6 Klote
    9.    Embarkasi Banjarmasin (BDJ) sebanyak 320 jemaah/1 Kloter
    10.    Embarkasi Makassar (UPG) sebanyak 450 jemaah/1 Kloter
    11.    Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG) sebabyak 880 jemaah/ 2 Kloter.

    Laporan: Kaseron jamaah haji asal Golokan Sidayu Gresik

    Share to

    Related News

    Bumbung Kosong Di Sidayu Target Menang 6...

    by Oct 07 2024

    Gerakan bumbung kosong (Kotak Kosong) terus digelorakan warga Gresik. Minggu malam (6/10/2024) masya...

    TNI AD Berperan Utama dalam Menyukseskan...

    by Sep 13 2024

    Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) telah berperan aktif dalam menyukseskan program p...

    Gummy Herbal  Solusi Sehat Atasi Stunti...

    by Sep 01 2024

    Di tengah maraknya permasalahan stunting dan Gizi buruk di Desa Randuboto, Mahasiswa Kuliah Kerja Ny...

    Gerakan Hijau Mahasiswa KKN UMG di UPT S...

    by Aug 31 2024

    Di tengah meningkatnya kekhawatiran akan pemanasan global, penanaman tanaman menjadi salah satu lang...

    Pemdes Mojoasem Gelar Jalan Sehat Bersam...

    by Aug 23 2024

    Pemdes Mojoasem dan Ormas Keagamaan Gelar Jalan Sehat Pemerintahan Desa Mojoasem bersama organisasi ...

    Linmas Golokan Juara Lomba PBB Dalam Ran...

    by Aug 14 2024

    Sidayu.com  – Hari Selasa, tanggal 13 Agustus 2024, lapangan Alun-alun Sidayu menjadi saksi k...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Masih Ada 130 Pedagang Yang Tertahan Di TPS Pas...


    Pemindahan kembali pedagang pasar Sedayu ke dalam stan yang Sudah dibangun kembali Masih menyisakan masalah. Pasalnya tidak semua  pedagang...

    06 Feb 2024

    Moh Ma’ruf Dan Muhammad Asrofil Resmi Gawangi...


    Rais Syuriyah MWCNU Sidayu KH. Moh. Ma’ruf dan Ketua Tanfidziyah MWCNU Sidayu Muhammad Asrofil resmi dilantik oleh Ketua Tanfidziyah Pengurus ...

    21 Jan 2024

    Minds Behind the Machines: Personal Stories of ...


    As the timeline of technology perpetually accelerates, 2023 emerges as a testament to human creativity and ingenuity. The realm of gadgets is no...

    07 Feb 2024

    Space Tech: The Latest Innovations Propelling U...


    As the timeline of technology perpetually accelerates, 2023 emerges as a testament to human creativity and ingenuity. The realm of gadgets is no...

    07 Feb 2024

    Gerak Jalan Wadeng Sidayu 2024 Diikuti 224 Regu


    Gerak jalan tradisional Wadeng sidayu kembali digelar dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI ke  79. Ahad (11/8/2024). Start didepan kan...

    11 Aug 2024
    back to top