Moh Ma’ruf Dan Muhammad Asrofil Resmi Gawangi MWCNU Sidayu

Date:

Rais Syuriyah MWCNU Sidayu KH. Moh. Ma’ruf dan Ketua Tanfidziyah MWCNU Sidayu Muhammad Asrofil resmi dilantik oleh Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Gresik KH Mulyadi untuk masa Khidmat 2023-2028 di Alun-alun Sidayu, Sabtu (20/01/2024) malam.

Hadir dalam pelantikan tersebut diantaranya Wakil Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Zulfa Musthofa, Bupati Gresik H Fandi Akhmad Yani, Muspika Kecamatan Sidayu dan ribuan warga jamaah serta pecinta Shalawat.

Usai dilantik, Ketua Tanfidziyah MWCNU Sidayu Muhammad Asrofil dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pihaknya akan terus mengajak masyarakat, khususnya warga NU untuk mengamalkan ajaran Ahlussunnah wal jamaah An Nahdliyah.

“Mudah-mudahan manfaat dan barokah fiddini waddunya wal akhirah,” ujarnya.

Asrofil berharap, dengan dilantiknya pengurus baru MWCNU Sidayu akan membawa keberkahan bagi semua. “Mugi-mugi MWCNU Sidayu jadi kebanggan masyarakat Sidayu, Gresik dan Indonesia,” pesannya.

Sementara, Ketua PCNU Gresik KH. Mulyadi mengapresiasi kegiatan pelantikan yang diisi dengan shalawatan. Meski sebelumnya sempat hujan deras, namun tak menyurutkan semangat ribuan jamaah untuk hadir.

“Mudah-mudahan kita semua mendapat keberkahan dari Allah SWT,” ungkapnya.

Mulyadi juga meminta semua pengurus MWCNU Sidayu yang baru dilantik untuk terus berkhidmah dan memajukan organisasi.

“Pengurus yang baru dilantik harus bangkit dan bersemangat mengembangkan NU,” ucapnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Bumbung Kosong Di Sidayu Target Menang 65 %

Gerakan bumbung kosong (Kotak Kosong) terus digelorakan warga Gresik....

Cuaca Sidayu Gresik Hari ini (1/10) Capai 35°C

Cuaca Terkini di Kecamatan Sidayu GresikPada 1 Oktober 2024,...

TNI AD Berperan Utama dalam Menyukseskan Program KB di Wilayah Sidayu Gresik

Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) telah berperan...

Mahasiswa KKN UMG Tingkatkan Literasi Bahasa Inggris Siswa MI Al-Furqon Srowo Melalui Cerita Bergambar

Sekelompok Mahasiswa KKN dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris...