Yuk Ikut Tadarus Menulis Esai Pasar Pahing

Date:

Sidayu.com akan menggelar tadarus menulis esai dengan tema Pasar Pahing Sidayu.

Tadarus menulis esai ini rencananya khusus untuk masyarakat Sidayu tanpa dibatasi umur maupun jenjang pendidikan.

Founder sidayu.com Akhmad Sutikhon menjelaskan bahwa tadarus menulis esai merupakan workshop singkat selama 2 hari mulai tanggal 30 hingga 31 maret 2024 bertempat di cafe Jirolu (123) lantai atas, Jalan Pahlawan Sidayu.

“Rencananya akan kami adakan 2 hari dan dilaksanakan setelah sholat tarawih sekitar jam 19.00 hingga 21.30 Wib.” Ujar Sutikhon.

Dalam waktu 2 hari atau sekitar 3 jam peserta yang mengikuti tadarus menulis esai insya Allah akan bisa menulis esai dengan baik dan benar.

“Setiap peserta kita jamin akan menghasilkan satu tulisan tentang Pasar Pahing Sidayu sesuai dengan apa yang dia pikirkan, dia lihat dan akhirnya dia bisa tulis dalam sebuah esai,” jelas Sutikhon yang lahir di desa Srowo tersebut.

Sidayu.com mempunyai metode khusus dalam penulisan esai, sehingga  siapapun yang mengikuti metode tersebut dijamin bisa menghasilkan sebuah karya tulis yang menarik.

Dalam metode yang dibuat sederhana tersebut tidak memperhatikan unsur tingkat kependidikan seseorang maupun umur, sehingga anak SD hingga profesor pun akan bisa menulis esai.

“Bebas siapa boleh ikut tadarus nya, bahkan mereka yang tidak bisa menulis abjad pun bisa menghasilkan karya tulis, asal daftar dan mengikuti dengan tuntas” tutur Sutikhon yang juga wakil ketua Komunitas Wartawan Gresik ini.

Tadarus menulis essay ini dibatasi hanya 30 orang, dan hasil dari tadarus menulis esai ini akan dijadikan sebuah buku dengan judul Pasar Pahing.

Karena tema dari buku yang akan diterbitkan tersebut adalah tentang Pasar Pahing, baik masalah sejarah Pasar Pahing tersebut, sekaligus yang ada di dalamnya seperti  penjual, pembeli maupun romantikanya bahkan problem yang ada di Pasar Pahing  bisa ditulis dalam sebuah esai.

Bagi yang ingin mengikuti tadarus menulis esai, silakan mendaftar di Link yang ada di bawah ini hingga batas waktu 25 Maret 2024 dan gratis. Update diperpanjang hingga 27 Maret 2024.

Tadarus menulis esai tentang Pasar Pahing Sidayu ini juga didukung oleh laskar perubahan (LP), sebuah komunitas anak muda yang ada di Gresik Utara yang bergerak  di bidang olahraga maupun pengembangan pribadi.

Daftar Disini

Sidayu.com merupakan media sindikasi kabargresik.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Share post:

Subscribe

spot_imgspot_img

Popular

More like this
Related

Mahasiswa KKN UMG Tingkatkan Literasi Bahasa Inggris Siswa MI Al-Furqon Srowo Melalui Cerita Bergambar

Sekelompok Mahasiswa KKN dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris...

Gummy Herbal  Solusi Sehat Atasi Stunting di Desa Randuboto

Di tengah maraknya permasalahan stunting dan Gizi buruk di...

Gerakan Hijau Mahasiswa KKN UMG di UPT SD Negeri 268 Gresik

Di tengah meningkatnya kekhawatiran akan pemanasan global, penanaman tanaman...

Pemdes Mojoasem Gelar Jalan Sehat Bersama Ormas Keagamaan: Hadiah Utama Mesin Cuci

Pemdes Mojoasem dan Ormas Keagamaan Gelar Jalan SehatPemerintahan Desa...